Tuesday, February 24, 2009

Satuan Acara Perkuliahan Fisika Listrik

SATUAN ACARA PERKULIAHAN
MATA KULIAH FISIKA LISTRIK
KODE / SKS : - / 2 SKS

Dosen Pengasuh : Yusuf Sulistyo Nugroho
Program Studi : S1-Teknik Informatika

  • Manfaat Mata Kuliah
Perkembangan teknologi sangat pesat di berbagai bidang. Peranan ilmu dasar seperti fisika sangat dibutuhkan dalam perkembangan ini. Pemahaman logis dan matematis dari gejala-gejala alam perlu ditumbuhkan sebagai upaya untuk bisa mengikuti dan memanfaatkannya pada teknologi kekinian seperti misalnya teknologi informasi.
Oleh sebab itu mata kuliah ini ditawarkan untuk membantu mahasiswa memperoleh pemahaman cara berpikir logis dalam mengikuti dan memanfaatkan fisika dalam perkembangan teknologi.
  • Deskripsi Perkuliahan
Mata kuliah ini merupakan bahasan-bahasan tentang gejala-gejala alam seperti statika dan dinamika partikel yang bisa direpresentasikan sebagai gerak benda (partikel atau benda tegar) di dalam medan gravitasi, medan listrik, dan medan magnet. Selain itu juga dijelaskan karakteristik medan listrik dan medan magnet serta kombinasinya dalam bentuk gelombang elektromagnetik.
  • Tujuan Instruksional
Pada akhir perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan mampu:
  1. Menjelaskan konsep medan listrik dan gaya antar muatan listrik
  2. Menjelaskan konsep kapasitas listrik
  3. Menjelaskan konsep rangkaian arus searah
  4. Menjelaskan konsep energi dan daya listrik
  5. Menjelaskan konsep kemagnetan dan listrik
  6. Menjelaskan konsep induksi elektromagnetik
  7. Menjelaskan konsep elemen primer dan sekunder
  8. Menjelaskan konsep penghantaran listrik dalam elektrolit
  9. Menjelaskan konsep rangkaian arus bolak-balik
  10. Menjelaskan konsep motor dan generator listrik
  • Strategi Perkuliahan
Metode perkuliahan ini lebih banyak ceramah diselingi dengan diskusi dan latihan soal. Setiap selesai perkuliahan tiap bab akan diadakan latihan soal dan atau kuis serta pembahasannnya.
  • Pustaka
  1. Giancoli, Fisika, Penerbit Erlangga, 2004
  2. Francis W Sears & M. Zemansky, University Physics, Addison Wesley
  3. Halliday, Resnick, Physics, John Wiley & Sons, 1978
  • Materi
  1. medan listrik dan gaya antar muatan listrik
  2. kapasitas listrik
  3. rangkaian arus searah
  4. energi dan daya listrik
  5. kemagnetan dan listrik
  6. induksi elektromagnetik
  7. elemen primer dan sekunder
  8. penghantaran lisrik dalam elektrolit
  9. rangkaian arus bolak-balik
  10. motor dan generator listrik
  • Komponen Penilaian
Daftar Hadir minimal = 75% x 14 = 12
Komponen Nilai:
  1. Presensi = 10%
  2. Tugas = 15%
  3. UTS = 30%
  4. UAS = 45%
Nilai Mutlak:
  1. 81 - 100 = A
  2. 61 - 80 = B
  3. 46 - 60 = C
  4. 36 - 45 = D
  5. Kurang dari 36 = E
  6. Tidak mengikuti UAS, tidak ada NILAI

No comments:

Post a Comment